Perolehan Suara Meningkat, Made Satria Kembali Lolos ke DPRD Klungkung

Caleg asal nusa penida Made Satria Raih Suara Tertinggi dalam Pileg 2024 di kabupaten Klungkung

Satria Siap Lanjutkan Perjuangan, Fokus Sampah dan Tata Ruang di Nusa Penida

Klungkung – I Made Satria  Caleg Incumbent dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) lolos kembali ke DPRD Klungkung.

Bahkan, Satria yang asli putra Nusa Penida tersebut meraih jumlah suara tertinggi PDIP Klungkung Usai rekap suara sementara. Made Satria Berhasil meraih 4.400 suara sah dari rekapitulasi suara di Kecamatan Nusa Penida. Perolehan sura kali ini meningkat lebih banyak dari perolehan suara pada Pileg sebelumnya.

Made Satria dalam kesempatan tersebut mengatakan dirinya akan melanjutkan perjuangannya untuk mengakomodir aspirasi dari masyarakat.”Terutama terkait persoalan-persoalan di Nusa Penida. Karena banyak yang masih jadi PR kita, ” ungkap Satria saat dikonfirmasi Minggu (18/2).

Satria menjelaskan PR yang ia maksud seperti sejumlah infrastruktur jalan yang masih sempit, ketersediaan air bersih yang belum maksimal, walaupun dengan ketersediaan listrik yang menurutnya sudah ada namun masih perlu dioptimalkan lagi.

“Termasuk dalam hal pariwisata yaitu penataan destinasi yang saat ini masih nol. Nah ini yang jadi prioritas perjuangan kita kedepannya,” tegas pria kelahiran Nusa Penida tersebut. ***

Shares: