Sangat Indah! Ini 5 Pantai di Nusa Penida, Ada yang Dikelilingi Tebing Tinggi

Angel’s Billabong menjadi pantai di nusa penida yang paling banyak dikunjungi untuk liburan di bali

 

KLUNGKUNG, INSERTBALI.COM – Liburan di Bali tak hanya berbicara tentang Kuta atau Ubud, Nusa Penida juga wilayah yang patut diperhitungkan. Wilayah yang masih menjadi bagian dari kabupaten Klungkung ini menyajikan beragam keindahan yang masih belum banyak tereksplor.

Untuk menuju Nusa Penida, kalian bisa memelih dari beberapa titik pelabuhan seperti Matahari Terbit, Sanur, Pelabuhan Kusamba atau dari Padangbai, Karangasem. Untuk harga tiket tergantung ecoomerce mana yang dipilih atau kalian juga bisa langsnug mengunjungi situs resmi dari masing-masing jasa fastboat.

Dan inilah 5 pantai di Nusa Penida yang wajib kalian kunjungi ketika liburan di Bali.

1. Pantai Kelingking

Pantai ini bisa menjadi tujuan yang pertama untuk kalian kunjungi ketika sedang berada di Nusa Penida. Pemandangan yang tersaji akan memanjakan mata, di sini kalian bisa melakukan aktifitas swafoto dengan latar bukit yang menjorok ke bibir pantai. Pantai ini juga diakses melalui Bukit Karang Dawa, dari sini kalian akan melihat keindahaan yang tidak ada duanya.

2. Pantai Atuh

Pantai ini cukup berada ditempat yang cukup tersembunyi, dikelilingi oleh tebing yang indah dan tinggi. Pantai Atuh memiliki pasir yang berwarna putih.

Bentuk dari pulau ini menyerupai kura-kura sehingga menambah keunikannya. Meski letak pantai ini cukup jauh dari pelabuhan, wisatawan juga cukup antusias untuk ke sini.

3. Crystal Bay

Jika kalian ingin ke Crystal Bay, disarankan antara bulan Agustus hingga September, antara bulan itu kalian akan menemukan ikan Mola Mola yang tampak berjemur. Dari Crystal Bay ini juga kalian bisa menikmati keindahan sunset, snorkling atau sekedar duduk menikmati alam.

4. Pasih Uug (Broken Beach)

Broken Beach memiliki sebuah “terowongan” yang ikonik, kemudian air laut seolah terperangkap di tengah terowongan itu. Pantai ini memang tidak kalah menarik dari lainnya yang ada di Nusa Penida. Tak jarang pula wisatawan melakukan aktifitas mandi di Broken Beach.

5. Angel’s Billabong

Terakhir, pantai Angel’s Billabong yang memiliki air pantai seputih kristal. Di sini wisatawan juga bisa melakukan aktifitas seperti berenang. Namun wajib untuk selalu mengikuti anjuran dan juga pendampingan dari pemandu wisata.

Itulah 5 pantai di Nusa Penida yang wajib kalian kunnjungi ketika sedang liburan di Bali. ***

Shares: