Seganing Waterfall, Mata Air dengan View Memukau di Jalur Ekstrem

lokasi Seganing Waterfall - aliran mata air melewati bebatuan di Seganing Waterfall

Kalau kamu mencari destinasi wisata alam yang menantang di Nusa Penida, Seganing Waterfall bisa jadi opsi yang tepat. Terletak di tepi tebing yang curam dengan view laut lepas, spot wisata ini menawarkan sensasi petualangan yang memacu adrenalin.

Penasaran seperti apa pesona  Seganing Waterfall Nusa Penida dan seberapa ekstrem jalurnya? Simak panduan wisata berikut.

Tentang Seganing Waterfall

Warga lokal menyebutnya dengan nama Air Terjun Sebuluh karena memang lokasi Seganing Waterfall ada di Dsn. Sebuluh. Jangan berekspektasi terlalu tinggi ketika mengunjungi wisata ini. 

Alih-alih menemukan air terjun beraliran deras, kamu hanya akan melihat aliran mata air kecil yang jatuh langsung dari tebing ke laut.

Jalur menuju Seganing juga sangat ekstrem karena lokasinya yang ada di tebing dan berbatasan langsung dengan laut. Karena letaknya yang sulit dijangkau inilah, spot wisata ini memberikan pengalaman eksklusif bagi wisatawan yang berani untuk mengeksplorasinya.

Daya tarik utama Seganing Waterfall bukanlah aliran mata airnya melainkan kolam yang terbentuk secara alami di tepi tebing. Kamu bisa menghabiskan waktu untuk berendam di sini sambil menikmati suara gemericik mata air bersahutan dengan deburan ombak.

  • Lokasi: Sebuluh, Bunga Mekar, Nusa Penida, Klungkung
  • Jam Buka: 07.00 – 17.00
  • Tiket Masuk: Rp 10.000

Rute Menuju Seganing Waterfall

Lokasi air terjun ada di sisi barat daya Nusa Penida. Jadi, kalau kamu dari Pulau Bali, kamu harus melakukan perjalanan via laut dengan menaiki ferry ataupun kapal cepat.

Ini rute yang bisa kamu ikuti:

  1. Dari Pelabuhan Toyapakeh, kamu bisa mencari rental sepeda motor untuk mencapai lokasi. 
  2. Dari Toyapakeh, ambillah rute ke arah Pantai Kelingking. Jangan melewati rute menuju Broken Beach karena kondisi jalannya sangat buruk. Perjalanan ini akan memakan waktu kurang lebih 40 menit sampai 1 jam hingga sampai di Dsn. Sembuluh. 
  3. Setelah sampai di area ini, kamu harus berjalan kaki sekitar 15 menit agar sampai di tebing. 
  4. Setelah itu, perjalanan menuju Air Terjun Seganing dilanjutkan dengan menuruni tangga sempit dan curam sekitar 300 m.

Tangga ini benar-benar di tepi tebing yang berbatasan langsung dengan laut lepas dan hanya dibatasi dengan pagar kayu untuk pegangan

Aktivitas Seru di Seganing Waterfall

seganing waterfall - view laut lepas dan tebing di Seganing Waterfall
View laut lepas dan tebing di Seganing Waterfall

Meskipun aksesnya sangat menantang, pemandangan laut lepas di sepanjang jalur ini sangatlah memanjakan mata. Berikut sejumlah aktivitas yang dapat kamu lakukan di area air terjun ini:

1. Trekking Menuju Lokasi

Perjalanan menuju kawasan air terjun merupakan bagian dari petualanganmu. Trekking dan aktivitas menuruni tangga benar-benar menguji stamina dan keberanianmu.

2. Berfoto

Saat menuruni tangga, jangan lupa untuk mengabadikan momen. Dengan latar belakang laut lepas dan tebing, fotomu pasti terlihat sangat keren. Selain di tangga, kolam mata air juga menjadi spot foto terfavorit para turis.

3. Berendam di Kolam Alami

Setelah menuruni ratusan anak tangga, kamu akan menemukan aliran mata air yang tertampung dalam kolam di pinggir tebing. Meskipun ukurannya tidak terlalu besar, kolam ini cukup menyegarkan untuk berendam setelah perjalanan yang menguras energi.

Tips Berwisata ke Seganing Waterfall

Agar petualanganmu di Seganing Waterfall Bali dapat berjalan lancar dan aman, perhatikan sejumlah tips berikut:

  • Rencanakan liburanmu saat musim panas. Saat musim penghujan, jalur trekking dan tangga akan sangat licin dan membahayakan.
  • Gunakan sepatu antiselip untuk memastikan keselamatan selama trekking.
  • Datanglah di pagi hari karena cuaca lebih sejuk.
  • Jangan lupa membawa air minum dan snack sebagai asupan energi selama di perjalanan.

Seganing Waterfall adalah destinasi ideal bagi pecinta petualangan. Namun, untuk pengalaman liburan yang lebih nyaman dan terkelola dengan baik, kamu bisa menggunakan jasa paket tour murah untuk memandumu ke destinasi populer di Nusa Penida.

Shares: