INSERT BALI, Denpasar – Salah satu hal yang wajib dinikmati selama berada di Pulau Dewata adalah pertunjukan Tari Kecak Bali yang memesona dan mendunia. Pertunjukan tari ini memang menyuguhkan nuansa magis sekaligus kental dengan spiritualisme yang akan memeluk erat siapa pun yang menyaksikannya.
Tidak heran, banyak wisatawan lokal hingga internasional yang memasukkan pertunjukan tarian ini ke dalam itinerary mereka saat liburan ke sini. Nah, kalau kamu tertarik, yuk, pahami dulu apa makna yang terkandung dalam Tari Kecak, keunikan, hingga rekomendasi tempat menontonnya.
Sejarah dan Makna Tari Kecak Bali
Sejarah Tari Kecak ini diawali pada tahun 1930-an, ketika oleh Wayan Limbak dan Walter Spies menciptakannya. Wayan merupakan seorang seniman lokal Bali, sedangkan Walter adalah pelukis dari Jerman.
Keduanya menciptakan tarian mengagumkan ini karena terinspirasi dari ritual sanghyang, yang dipercaya penduduk mampu mengusir roh jahat. Dari sinilah, mereka melakukan adaptasi dengan mengubahnya menjadi tarian kolosal dengan latar kisah Ramayana.
Tariannya sendiri mengisahkan perjuangan Rama untuk membebaskan Dewi Sita dari cengkeraman Rahwana. Ia pun berhasil mendapatkan kembali sang istri berkat bantuan Hanoman dan pasukan kera.
Melalui cerita di dalamnya, makna tari ini adalah bahwa kebaikan akan selalu menang di atas kejahatan. Ini juga menunjukkan kepada penonton bahwa perjuangan serta doa tulus pasti selalu membuahkan hasil terbaik.
Selain makna keseluruhannya, setiap gerakan Tari Kecak juga punya arti mendalam. Misalnya saja gerakan mengangkat dan menggerakkan tangan bersamaan, yang menunjukkan perlawanan pasukan kera yang penuh daya juang tinggi.
Lingkaran penari menyimbolkan bahwa persatuan dan kerja sama merupakan alasan keberhasilan Rama saat menantang Rahwana. Dalam konteks spiritual, lingkaran ini juga menunjukkan usaha perlu diiringi doa, agar bisa menyelaraskan energi positif.
Keunikan Tari Kecak
Apa yang membuat Tari Kecak begitu istimewa? Setidaknya ada tiga alasan, yang membuat tarian ini istimewa, di antaranya:
1. Gerakan Tari
Berbeda dengan kebanyakan tarian Bali lainnya yang menggunakan gamelan untuk iringannya, tari ini hanya mengandalkan bunyi “cak” dari puluhan penari pria. Sementara itu, gerakan tangan di atas kepala merepresentasikan lidah api, sehingga menimbulkan kesan magis selama pertunjukkan.
Semua adegannya pun sudah dirancang sedemikian rupa untuk mendukung kisah Ramayana yang diusung dalam tarian.
2. Formasi Lingkaran
Jika kebanyakan tari memosisikan penarinya menghadap penonton, maka tari kecak justru membuat lingkaran dari posisi duduknya. Dari lingkaran penari ini, akan terbentuk sebuah titik khusus yang menjadi pusat segala adegan cerita.
3. Properti Sederhana
Kisah yang menakjubkan dan magis ini terwujud dari properti yang cukup sederhana, seperti kotak-kotak hitam putih, kerincingan, serta bara api. Ini menunjukkan bahwa performa dan makna cerita lebih penting daripada properti rumit dan mewah.
Tempat untuk Menyaksikan Pertunjukan Tari Kecak
Jika kamu mulai tertarik untuk menyaksikan pertunjukan ini, berikut adalah beberapa rekomendasi tempat terbaik untuk menyaksikannya:
- Pura Uluwatu: Lokasinya berada di atas tebing dengan latar belakang sunset suara deburan ombak, sehingga memberikan kesan magis dan tak terlupakan
- GWK Cultural Park: Pertunjukan di Garuda Wisnu Kencana (GWK) terasa lebih mewah megah. Selain itu, lokasinya terbilang lebih mudah dijangkau, sehingga kerap dijadikan tempat menonton bagi banyak wisatawan.
- Pantai Jimbaran: Daya tarik pertunjukan tari di sini adalah kamu bersempatan menonton sambil bersantap makan malam di tepi pantai. Perpaduan budaya dan kuliner ini akan memanjakan hati, mata, dan perutmu!
- Desa Bona, Gianyar: Desa ini merupakan salah satu lokasi lahirnya Tari Kecak, sehingga akan memberikanmu pengalaman yang lebih bersejarah dan autentik
Dari artikel ini sudah terasa bahwa Tari Kecak Bali layak untuk ditonton, bukan? Oleh karena itu, yuk segera siapakan perjalananmu ke Bali dan saksikan magisnya tarian ini secara langsung! Selain menyaksikan keunikan tari kecak, belum lengkap perjalanan kamu sebelum berkunjung ke Nusa Penida. Dengan paket tour murah perjlananmu akan terasa indah dan berkesan.