Banah Cliff Point: Spot Menawan bagi Pecinta Sunset dan Fotografi

sunset banah cliff point - suasana Banah Cliff Point saat sunset

INSERT BALI, Klungkung – Banah Cliff Point bisa jadi destinasi yang sempurna kalau kamu sedang mencari spot dengan view yang eksotis. Tempat ini menawarkan panorama laut lepas yang memukau, tebing yang dramatis, dan sunset yang memanjakan mata.

Tak heran, Banah Cliff Point Bali kerap jadi tujuan favorit wisatawan khususnya pecinta fotografi dan penikmat senja.

Tentang Banah Cliff Point

Tebing ini memang tidak sepopuler destinasi lain di Nusa Penida seperti Pantai Kelingking atau Crystal Bay. Meskipun demikian, Banah Cliff Point Nusa Penida punya daya tarik tersendiri, yakni berupa batu karang dengan lubang di tengahnya sehingga menyerupai donat.

Di samping itu, lokasi ini menawarkan sudut pandang langsung ke Samudera Hindia. Angin laut yang sepoi-sepoi dan suasananya yang tenang membuat spot ini sangat ideal untuk menghilangkan stres.

  • Lokasi: Batumadeg, Nusa Penida, Klungkung
  • Jam Buka: 24 Jam
  • Tiket Masuk: Gratis

Rute Menuju Destinasi

Tebing ini terletak di bagian barat daya Pulau Nusa Penida. Kalau kamu mengawali perjalanan dari Bali, ini panduan rutenya:

  1. Kamu harus melakukan perjalanan laut dulu dengan fast boat atau ferry menuju Nusa Penida.
  2. Dari Pelabuhan Toyapakeh, kamu bisa mencari jasa penyedia rental motor dan melanjutkan perjalanan ke arah selatan. Waktu tempuh menuju Banah Cliff sekitar 1 jam.
  3. Sesampainya di area parkir Banah Cliff, kamu masih perlu trekking sekitar 15 menit agar sampai di tebing. Jalur menuju tebing ini cukup terjal dan juga berbatu. Jadi, pastikan mengenakan sepatu yang nyaman.

Jalan menuju tebing ini cukup menantang karena kamu harus melalui jalur yang terjal. Kamu juga akan menemukan beberapa ruas jalan yang rusak. Jadi, pastikan selalu waspada dan berhati-hati saat berkendara.

Buat kamu yang tidak mahir mengendarai motor, akan lebih baik jika memanfaatkan jasa paket tour murah. Kamu akan langsung diantar menuju spot wisata ini tanpa harus ribet memikirkan sewa motor ataupun rute menuju tebing.

Aktivitas Seru di Banah Cliff Point

banah cliff point - wisatawan berfoto dengan latar batu karang berlubang
Wisatawan berfoto dengan latar batu karang berlubang di banah cliff point

Setelah perjalanan yang cukup menguras energi, perjuanganmu akan terbayarkan dengan view laut lepas dan tebing yang memukau. Kamu bisa menghabiskan waktu di sini dengan melakukan sejumlah aktivitas berikut:

1. Berfoto

Satu aktivitas yang tak boleh kamu lewatkan saat berada di Banah Cliff ialah berfoto dengan background batu karang berlubangnya yang ikonik. Tapi, berhati-hatilah saat berpose di tepi tebing karena cukup berbahaya.

2. Menyaksikan Sunset Banah Cliff Point

Banah Cliff jadi salah satu destinasi terbaik untuk menikmati suasana tenggelamnya matahari. Ini karena lokasi tebingnya yang menghadap barat. Berfoto saat langit berubah warna menjadi jingga juga akan menambah kesan dramatis tebing ini.

3. Melihat Manta

Bila beruntung, kamu bisa melihat kawanan ikan manta yang berenang di sekitar perairan ini. Karena air laut yang cukup jernih, biota laut ini sering kali terlihat dari atas tebing.

Tips Berwisata ke Banah Cliff Point

Karena perjalanan ke Banah Cliff cukup menantang, kamu harus mempersiapkannya dengan matang.

Perhatikan juga sejumlah tips berikut agar wisatamu aman dan nyaman:

  • Sebaiknya datanglah di pagi hari atau sore untuk menghindari terik matahari dan menikmati pemandangan terbaik.
  • Kenakan sepatu yang nyaman karena kamu harus berjalan kaki dari parkiran ke area tebing.
  • Sebaiknya bawalah perbekalan karena tidak ada warung di lokasi ini.
  • Selalu berhati-hatilah saat mencari spot foto dan jangan terlalu mendekati tepian tebing.

Banah Cliff Point layak masuk dalam daftar destinasi wisata wajib selama kamu berlibur di Nusa penida. Dengan suasana yang tenang, jauh dari hiruk pikuk keramaian, dan view yang eksotis, tebing ini akan memberikan pengalaman wisata yang tak akan kamu lupakan.

Shares: