HUT Bhayangkara, Polda Bali Gelar Event Fun Run Difabel dan 10K

Denpasar, insertbali.com – Kepolisian Daerah (Polda) Bali mengadakan event Fun Run Difabel dan Fun Run 10K di lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar, Minggu (25/6). 76 orang penyandang disabilitas turut serta dalam ajang tersebut yang menempuh jarak 2 km. Selain peserta disabilitas, ajang ini turut pula oleh 614 orang pelari jarak 10 km.

Kapolda Bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra dalam kesempatan tersebut mengatakan kegiatan ini untuk memperingati Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023. Momen tersebut menurut Kapolda selain serangkaian Hari Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2023 mendatang, sekaligus sebagai bentuk kepedulian Polri kepada penyandang disabilitas. “Hari ini kami melaksanakan kegiatan yang sifatnya mengajak masyarakat . Untuk giat berolahraga dengan mengadakan Fun Run dengan mengitari Kota Denpasar,” ujarnya. “Kami juga melibatkan kaum difabel untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini,” sambungnya.

Dalam kesempatan yang sama, Irjen Pol Danu Putra juga mengajak masyarakat Bali untuk turut membantu Polri. Khususnya Polda Bali untuk sama-sama menjaga keamanan dan ketentraman di wilayah Bali. “Kami mohon kepada masyarakat Bali, di Hari Bhayangkara ke-77 tahun ini. Agar selalu mensupport kami bisa melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya,” kata Kapolda Bali. “Apalagi menjelang dilaksanakannya Pemilu tahun 2024, mari ikut menjaga ketentraman dan keamanan di Pulau Bali ini,” ujarnya lagi.

HUT Bhayangkara ke-77 kali ini mengambil tema ‘Polri Presisi Untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju’. Kegiatan ini adalah untuk meningkatkan sinergitas dan mempererat hubungan komunikasi baik internal dan eksternal. Sebagai pengayom dan pelindung masyarakat guna newujudkan kondusifitas keamanan dalam negeri untuk mengawal tahun politik 2024.


Shares: